Skip to main content

Cara Root di Xiaomi Redmi 2

Proses Root pada Xiaomi Redmi 2 sangatlah mudah, bahkan bisa dilakukan tanpa menggunakan Computer (PC) layaknya proses rooting ponsel android lain. Cukup dengan dua file ZIP yg harus didownload kemudian Install pada ponsel menggunakan aplikasi UPDATER bawaan yg sudah ada di ponsel anda tersebut.
Proses Root ini sangat penting jika ingin menggunakan Custom Recovery semacam TWRP ataupun PhilzTouch Recovery yg berbasis CWM. Proses Rooting pada ponsel merupakan gerbang pembuka untuk mengekspolrasi lebih jauh ponsel andorid termasuk pada Xiaomi Redmi 2, semisal jika kita ingin menginstall ROM CyagnogenMod11 yg dipercaya merupakan ROM sangat ringan, gegas , jauh dari aplikasi bloatware MIUI dan mempunyai performa diatas rata-rata ponsel dengan ROM bawaan.

Cara Root di Xiaomi Redmi 2


Proses Root pada Redmi 2 tidaklah sulit, bahkan bisa dikatakan proses root ini bisa dilakukan pada semua versi MIUI ROM Redmi 2. Dalam kesempatan ini , penulis menggunakan MIUI ROM Redmi 2 terbaru di versi 6.6.7.0 yang merupakan versi perbaikan bug dari versi 6.6.6.0 yang banyak membawa fitur, optimalisasi dan tentunya juga perbaikan pada bug. Oke kita lanjut dengan proses root Redmi 2.

  1. Download file update.zip "klik disini" , lakukan saja langsung dari ponsel Redmi 2 saat mendownloadnya.
  2. Download file RootRedmi2.zip "klik disini", lakukan juga langsung dari ponsel.
  3. Pindahkan kedua file tersebut ke SD Card melalui aplikasi File Explorer bawaan di Redmi 2. Hal ini bersifat opsional sebagai backup jika nanti diperlukan kembali. Karena berdasarkan pengalaman penulis, terkadang ingin merasakan kembali stock ROM MIUI di Redmi 2, sehingga saat proses mengembalikan Redmi 2 ke stock ROM MIUI maka semua file di folder DDownload pada internal storage akan terhapus terkecuali di SD Card.
  4. Lalu buka aplikasi Updater yang berlokasi di dalam folder Tools.
  5. Kemudian tap opsi menu yang berada di pojok kanan atas
  6. Setelah itu pilih Select Package Update atau Pilih paket pembaruan jika menggunakan Bahasa Indonesia
  7. Kemudian pilih file update.zip yang sudah terdownload (gambar dengan no 4)
  8. Ponsel Redmi 2 secara otomatis akan restart untuk melakukan proses instalasi.
  9. Kini lakukan hal yang serupa pada langkah 4 untuk menginstall file RootRedmi2.zip (gambar dengan no 5)
  10. Pilih YES – Root Devices untuk melakukan proses root pada ponsel Redmi 2.


Kini ponsel Redmi 2 sudah dalam posisi root. Kita bisa menggunakan aplikasi Root Checker yang bisa kita download dari Play Store untuk memastikan apakah akses root pada Redmi 2 benar-benar terkonfigurasi dengan baik. Jika semua sesuai dengan prosedur maka aplikasi tersebut akan menampilkan pesan “Congratulations root access is properly installed on this device” yang menandakan Redmi 2 sudah siap digunakan untuk diinstal dengan aplikasi yang membutuhkan akses root atau root-enabled apps seperti Titanium Backup dan Rashr.

Comments

Popular posts from this blog

Foto langkah Ir. Soekarno (Bung Karno) Berwarna ..

Soekarno, nama yang tidak asing bukan?  pendiri sekaligus presiden pertama Republik Indonesia. Dia seorang yang gagah berani,  pintar, dan dikenal di seluruh dunia. Bahkan ada jalan di luar negeri yang bernamakan  Ir. Soekarno. Tapi Kali ini saya akan share Foto Langka Ir.  Soekarno Berwarna yuk mari kita lihat-lihat: Maaf,sebelumnya ini ada Repost dari Kaskus.. tapi sumbernya lupa.

18 RAMADHAN, WAFATNYA KHALID BIN WALID

Nama Khalid bin al-Walid begitu masyhur di umat ini. Mendengar namanya, seseorang akan selalu terbayang akan kepahlawanan dan jihad di jalan Allah. Sosoknya sangat dirindukan. Dan figurnya selalu ingin ditiru dan diharapkan. Ia dijuluki saifullah, pedang Allah. Ayahnya adalah al-Walid bin al-Mughirah, salah seorang tokoh Quraisy di zamannya. Ibunya adalah Lubabah binti al-Harits, saudara dari Ummul Mukminin Maimunah binti al-Harits. Khalid bin al-Walid memeluk Islam pada tahun 8 H, saat perjanjian Hudaibiyah tengah berjalan. Ia turut serta dalam Perang Mu’tah. Nabi ﷺ memuji Khalid dalam perang tersebut dengan sabdanya: “أخذ الراية زيد فأصيب، ثم أخذها جعفر فأصيب، ثم أخذها عبد الله بن رواحة فأصيب، ثم أخذها سيفٌ من سيوف الله، ففتح الله على يديه”. ومن يومئذٍ سُمِّي “سيف الله”،. “Bendera perang dibawa oleh Zaid lalu berperang hingga syahid. Kemudian bendera diambil oleh Ja’far dan berperang hingga syahid. Setelah itu, bendera perang dibawa oleh pedang di antara pedang-pedangnya Allah